Serangkaian ujian adalah ritual rutin peserta didik di tingkat akhir, tepatnya di kelas 12. Meskipun ujian nasional telah dihapus, namun UAM-NU masih eksis untuk meneguhkan diri sebagai penegasan bahwa LP Ma’arif NU tetap menjaga kualitas peserta didik yang belajar di lembaga-lembaga pendidikan yang berada di bawah naungannya.
UAM-NU tahun ini dilaksanakan dengan moda smartphone based test, memanfaatkan gawai peserta didik agar ujian dapat dilaksanakan dengan lebih efisien. Ujian ini dilaksanakan sesuai dengan POS yang telah ditetapkan oleh PWNU Jawa Timur, yaitu mulai tanggal 14 Februari 2022 hingga 23 Februari 2022 untuk jenjang madrasah aliyah.
Kegiatan UAM-NU 2021 di madrasah aliyah Darul Ma’wa diikuti oleh 42 peserta yang terdiri dari kelas peminatan MIPA dan IPS. Peserta diacak dan dibagi menjadi 3 ruangan untuk tetap menjaga jarak sesuai anjuran pemerintah untuk tetap menaati prokes pencegahan covid-19. Semoga serangkaian ujian di tahap akhir tahun ini dapat terlaksana dengan lancar dan mendapatkan hasil yang sesuai harapan.